Pandemi sekarang ini bisa dijadikan momen untuk memberikan makanan sehat dan bergizi untuk anak dan keluarga di rumah. Bertepatan dengan hari Gizi Nasional, Royco meluncurkan inovasi terbarunya, Royco dengan Garam Beriodium.
Selain itu Royco juga memiliki program “Royco Nutrimenu” salah satu program yang sangat membantu untuk para ibu di Indonesia.
Sebagai seorang ibu, memberikan yang terbaik untuk anaknya itu sudah merupakan kewajiban. Terutama dalam pemberian makanan yang sehat untuk anak sejak kecil sangatlah penting untuk tumbuh kembangnya.
Tak hanya membuat pertumbuhannya optimal, tapi juga bisa mengurangi anak terserang penyakit kronis ketika dewasa. Pemenuhan nutrisi dan gizi yang paling utama pada saat 1.000 hari pertama kehidupan anak, merupakan hal yang amat penting sekali ini.
Peran Ibu Dalam Pemenuhan Gizi di Rumah
Disini peran seorang ibu menjadi tonggak utama dalam memberikan makanan yang sehat. Seribu hari pertama kehidupan merupakan sebuah periode kritis yang berbampak pada kesehatan seorang anak seumur hidupnya.
Periode dan perkembangan pemenuhan nutrisi dan gizi seorang anak pada periode 1.000 hari pertama meliputi pemenuhan kesehatan ibu saat hamil, periode menyusui, masa penyapihan (MPASI), dan perkembangan di masa balita.
Kalau yang sudah sering ikutan kelas parenting pasti akan selalu dengar kata-kata ini “tidak ada picky eater” karena dokter akan menanyakan bagaimana pola makan anggota keluarga di rumah.
Bagaimanapun anak itu akan meniru lingkungan terdekat terlebih dahulu. Jadi kalau kepengen anak makan sayur, ya kita harus makan sayur bersama-sama agar menjadikan contoh bagi sikecil.
Disini seorang ibu memang harus dituntut kreatif dalam memilih berbagai macam makanan sehat.
Virtual Launch Lezatnya Royco Beriodium
Untuk para ibu-ibu yang sering menyediakan hidangan lezat untuk keluarganya pasti sudah tidak asing lagi dengan bumbu kaldu rasa sapi dan ayam. Kalau di rumah aku paling senang menggunakan kaldu sapi.
Royco dengan Garam Beriodium hadir menjawab kebutuhan para orang tua untuk menyajikan hidangan lezat bernutrisi guna #BantuTumbuhSesuai perkembangan anak, sekaligus mencegah terjadinya hidden hunger atau kelaparan tersembunya.
Prof. Dr. Ir. Dodik Briawan, MCN “Negara Indonesia masih memiliki beban hidden hunger yang besar, kondisi yang timbul akibat kekurangan zat gizi mikro seperti iodium, zat besi, vitamin A dan zink ini telah menimbulkan beberapa masalah kesehatan berkepanjangan.”
Hasil Riset Kesehatan Dasar 2018 memperlihatkan 48,9% ibu hamil menderita anemia, dan Riset Kesehatan Dasar 2013 melaporkan bahwa 14,9% anak usia sekolah berisiko kekurangan iodium. Masyarakat kita masih sering sekali mengabaikan ini.
dr. Diana F. Suganda, SP.GK, M.Kes seorang Dokter Spesialis Gizi Klinik “Orang tua perlu memperkaya pengetahuan dan kreativitas dalam memenuhi nutrisi seluruh keluarga dengan menyertakan bahan-bahan bergizi di tiap masakan, termasuk garam beriodium. Sayangnya pengetahuan sebagian masyarakat mengenai manfaat dariiodium masih terbatas pada upaya pencegahan penyakit gondok.”
Inovasi Royco
Royco melakukan inovasi melalui rangkaian produknya, terutama Royco Kaldu Ayam dan Sapi yan gkini berkomitmen menggunakan gara beriodium.
Dibuat dengan daging sapi dan ayam berkualitas yang direbus lema dan tanpa menggunakan bahan pengawet untuk semakin menyempurnakan kandungan nutrisi dari tiap hidangan di rumah.
Hernie Raharja selaku DIrector of Food & Refreshment PT Unilever Indonesia Tbk. Sejak 2019 Unilever secara global memiliki komitmen untuk membantu masyarakat melakukan transisi menuju pola makan yang lebih sehat sembari mengurangi dampak lingkungan dari rantai makanan.
Sejalan dengan komitmen tersebut, Royco memiliki tujuan mulia atau purpose yaitu Gerakan Pangan untuk Masa Depan guna menginspirasi keluarga Indonesia dalam mengonsumsi hidangan yang baik untuk tubuh maupun untuk bumi, yaitu yang beragam, bergizi seimbang, serta berasala dari sumber yang berkelanjutan.
Royco Nutrimenu Inspirasi Resep Masakan Lezat Bernutrisi
Terbuat dair bahan-bahan yang mampu memncukupi kebutuhan gizi untuk #BantuTumbuhSesuai dan terhindar dari kondisi hidden hunger.
Program Royco Nutrimenu mengetengahkan panduan berisi menu lengkap yang lezat dan dapat digunakan setiap hari, menggunakan bahan-bahan makanan yang lebih bergizi, mudah didapat, praktis, terjangkau dan bersumber dari bahan-bahan berkelanjutan berbasis nabati yang tergabung dalam “50 Pangan Masa Depan”.
Hingga kini, program ini telah berjalan ke 80.000 anggota keluarga, 180.000 remaja di pondok pesantren, serta menginspirasi 2 juta keluarga di Indonesia secara online.
Sebelum kita mempersiapjan makanan yang sehat untuk si kecil, jangan lupa juga nih untuk terus melihat tumbuh kembangnya dan pahami tentang Angka Kecukupan Gizi (AKG). Hal ini menurutku sangat penting sekali untuk mengetahui tumbuh kembang si kecil.
Kenapa ini saya bilang penting, karena dari sini setidaknya saya juga ada gambaran meyiapkan menu apa saja di rumah agar si kecil mendapatkan yang terbaik. Selain pemenuhan nutrisi dan gizi yang baik, gaya hidup yang segat juga turut membantu pembentukan tubuh yang sehat. Sekitar 20% kondisi kesehatan secara keseluruhan ditentukan oleh gen bawaan manusia. Namun, 80%-nya ditentukan oleh lingkungan yang mencakup pemenuhan nutrisi, gizi dan gaya hidup.
Tapi yang perlu diingat bahwa memberikan makanan bergizi untuk anak juga memiliki beberapa manfaat:
- Menstabilkan persediaan enerdi di dalam tubuh.
- Memperbaiki suasana hati (mood).
- Membantu menjaga berat badan ideal.
- Membantu mencegah timbulnya masalah pada kesehatan mental, seperti kecemasan, depresi dan ADHD.
Recook Salah Satu Resep di Royco Nutrimenu
Jadi kalau di rumah memang saya mewajibkan sekali untuk makan sayur, apalagi sedang pandemi seperti sekarang jadi lebih galak lagi.
Jadi ya kalau boleh jujur nih kadang kalau kehabisan ide masak emang suka cari lagi menu-menu yang bahannya gampang didapatkan dan juga sudah pasti sehat.
Salah satu yang menjadi favorit di rumah sebenarnya adalah sayur sop, karena apa? Karena paling mudah bikinnya dong kalau buatku. Biasanya yang kita mix itu jenis sayuran yang digunakan dan juga memilih ayam atau daging sapi. Tapi sejujurnya lebih sering masak sop daging sapi.
Resep yang saya share ini memang gampang sekali tapi yang bikin gak biasa itu adalah dalam memasak sop daging sapi ini menggunakan Kaldu Bumbu Rasa Sapi dari Royco yang pasti sudah mengandung garam beriodium.
Nah, coba dong share juga apa sih menu yang menjadi favorit keluarga di rumah?
Leave a Reply