Seoul, Korea Selatan terkenal dengan pasar tradisional yang menawarkan beragam produk lokal dan pengalaman budaya yang menarik. Beberapa pasar tradisional menjadi destinasi populer para wisatawan.
Pasar-pasar seperti Gwangjang Market, Gyeondong Market menjadi tempat populer para warga lokal dan juga para wisatawan asing. Di Gwangjang Market teman-teman bisa menemukan begitu banyak jajanan dan kuliner khas Korea.
Sementara di Gyeondong Market adalah pusat terbesar untuk bahan obat herbal dan makanan tradisional. Kalau teman-teman suka mengonsumsi obat herbal, boleh menjadikan Gyeondong Market sebagai salah satu destinasi wisata saat liburan ke Seoul, Korea Selatan.
Saya mau merekomendasi beberapa pasar tradisional di Seoul yang sudah saya datangi waktu berlibur ke Korea Selatan.
1. Gwangjang Market
Sudah pasti yang wajib didatangi saat ke Korea Selatan itu adalah Gwangjang Market. Menjadi salah satu pasar tradsional tertua dan paling terkenal di Seoul, Korea Selatan. Tahun lalu saya mampir ke sini karena penasaran pengin lihat ibu-ibu yang ada di Netflix.
Gwangjang Market ini tidak hanya dikenal sebagai pusat perdagangan grosir untuk kain dan pakaian, tetapi juga sebagai surganya kuliner makanan lokal. Jujur sih kalau masuk ke Gwangjang langsung auto bingung mau jajan kuliner apa.
Tapi ya kalau jajan kuliner di pasar tradisional gini juga harus hati-hati, khusus untuk yang muslim memang harus rajin bertanya. Para penjual makanan di sana baik-baik banget setiap saya tanya ingredients makanannya. Mereka juga gak akan marah kok kalau kita gak jadi beli karena ada kandungan bahan yang haram untuk dikonsumsi.
Makanan yang khas harus dicoba adalah bundaetteok (pancake kacang hijau) yang digoreng kering dan disajikan panas dengan saus cocolan. Selain itu juga mayak gimbap yang terkenal di sana.
Oh ya, kalau menu yang ibu-ibu ada di Netflix ini non halal ya jadi saya pun tidak menyarankan untuk teman-teman yang muslim.
2. Pasar Ikan Noryangjin
Makanan laut juga menjadi salah satu favorit di Korea Selatan, kalau iseng di Seoul bisa main ke pasar ikan Noryangjin. Pasar terbesar yang merupakan pasar grosir bagi masyarakat lokal dan turis yang mencari hasil laut segar.
Jadi di pasar ikan Noryangjin ini tidak hanya untuk membeli hasil laut. Kita juga bisa membeli dan meminta mengolah jadi makanan yang kita inginkan. Tinggal pilih mau digoreng, panggang atau menikmati hidangan laut secara mentah.
Kalau yang suka nonton drama Korea, pasar ikan Noryangjin ini juga suka muncul loh. Pengalaman di pasar ini menawarkan cita rasa budaya kuliner Korea Selatan yang otentik dengan harga yang relatif terjangkau.
3. Pasar Namdaemun
Main ke pasar tradisional itu buat saya menyenangkan sekali, apalagi bisa sekalian lihat produk lokal di Korea Selatan. Salah satunya yang pernah saya singgahin ini pasar Namdaemun.
Pasar tradisional tertua di Korea Selatan ini terletak di Gerbang Namdaemun, memiliki berbagai macam toko di dalamnya. Selain pakaian, barang antik, perhiasan dan produk lokal khas Korea bisa teman-teman temukan di Namdaemun Market.
Di Namdaemun Market teman-teman juga bisa menikmati kuliner Korea, seperti hotteok, mandu (pangsit khas Korea Selatan), bungeoppang dan kalguksu. Di sini juga merupakan surga kuliner ya, tapi memang agak mirip-mirip kuliner di setiap pasar.
4. Pasar Dongdaemun
Kalau ini jangan sampai dilewatkan sih, karena pasar yang satu ini merupakan pusat belanja terbesar dan paling terkenal di Seoul, Korea Selatan. Menjadi pusat perdagangan tekstil utama di Korea, kini sudah memiliki banyak sekali toko di sana.
Pasar Dongdaemun merupakan destinasi belanja yang sangat populer baik untuk penduduk lokal dan juga para wisatawan. Dongdaemun Market terkenal dengan penawaran produk-produk murah dan beragam, mulai dari pakaian, sepatu, elektronik, hingga peralatan rumah tangga.
Kerennya lagi di Dongdaemun Market ini bukanya sampai dini hari loh. Karena saya waktu itu berbelanja dengan teman-teman jam 12.00 malam lebih. Karena memang banyak yang baru buka malam harinya.
Selain itu juga Dongdaemun Market memiliki area kuliner yang dikenal sebagai Mukja Golmok atau gang makan. Di mana pengunjung dapat menikmati makanan jalanan dan hidangan khas Korea yang sedang trend.
5. Pasar Gyeondong
Kalau pasar yang satu ini agak berbeda dari empat pasar sebelumnya. Karena pasar Gyeondong ini lebih banyak menjual obat-obatan tradisional ala Korea Selatan. Pasar ini terletak di distrik Dongdaemun, dekat stasiun Cheongnyangni.
Di Gyeondong Market teman-teman dapat menemukan berbagai bahan alami seperti gingseng, jamu, rempah-rempah dan akar-akaran yang sering digunakan dalam pengobatan tradisional Korea.
Menariknya lagi kalau di pasar ini beberapa transaksinya ditanggung oleh asuransi kesehatan nasional Korea, mencerminkan pentingnya pengobatan tradisinal dalam budaya lokal.
Selain menjual obat-obat herbal, Gyeondong Market juga memiliki kios-kios yang menjual makanan dan bahan segar. Ada banyak restoran kecil di area ini yang menawarkan hidangan lokal dengan harga terjangkau.
Kalau teman-teman memang berlibur lebih lama di Seoul bisa jelajah pasar tradisional ya. Karena memang semenarik itu bisa main ke pasar dan melihat produk-produk lokal Korea Selatan.
Fanny Nila says
Pasar 1 & 5 yg akh blm datangin mba. Penasaran jugaaa. Memang sih enaknya ke pasar di korsel itu , Krn banyak kuliner . Aku sukaaa banget.
Apalagi yg berbau gorengan, atau kimbab. Kangen jadi nya kesana. Tp targetku pengen ke Jeju, pas lihat pasar2 enak2 di Jeju dishare Ama temenku yg tinggal di sana. Snack nya menggoda banget, apalagi kebanyakan bisa lihat laut langsung