Mengapa memperkuat skin barrier untuk kulit itu sangat penting? Karena lapisan ini berfungsi sebagai pertahanan utama terhadap berbagai ancaman eksternal dan internal.
Skin barrier atau penghalang kulit adalah lapisan pelindung yang sangat penting pada permukaan kulit kita.
Terletak di bagian paling luar dari epidermis, skin barrier berfungsi sebagai pertahanan utama terhadap berbagai ancaman ekternal seperti bakteri dan polusi.
Selain itu skin barrier juga menjaga kelembapan kulit dengan mencegah kehilangan air yang berlebihan.
Jadi kalau skin barrier sehat, kulit tampak halus, terhidrasi dan terlindungi dari masalah seperti kemerahan, kekeringan dan sensitivitas.
Faktor-faktor Yang Dapat Mempengaruhi Skin Barrier
Berbagai faktor dapat mempengaruhi kesehatan dan kekuatan skin barrier. Berikut beberapa faktor utama yang dapat mempengaruhi skin barrier.
1. Cuaca dan Lingkungan
Cuaca yang ekstrem dapat mempengaruhi kondisi skin barrier. Seperti sinar matahari langsung, angin kencang atau suhu dingin yang ekstrem, dapat merusak skin barrier.
Sinar UV dari matahari dapat memecah kolagen dan elastin, sementara udara dingin dan kering dapat mengurangi kelembapan kulit.
Paparan terhadap polutan dan bahan kimia di lingkungan dapat merusak skin barrier, menyebabkan iritasi dan peradangan pada kulit.
2. Produk Perawatan Kulit
Masa sih produk perawatan kulit juga turut andil dalam faktor kerusakan skin barrier? produk yang mengandung bahan keras sudah pasti dapat merusak skin barrier.
- Produk yang mengandung bahan keras seperti produk yang mengandung alkohol, wewangian atau bahan kimia keras dapat mengiritasi dan merusak skin barrier. Sabun dengan pH yang tidak sesuai juga dapat mengganggu keseimbangan lipid kulit.
- Over exfoliasi, menggunakan eksfolian yang berlebihan atau produk pengelupasan kulit yang terlalu keras dapat mengikis lapisan pelindung kulit dan melemahkan skin barrier.
3. Faktor Internal
Beberapa faktor internal seperti:
- Kesehatan dan Diet: Pola makan yang tidak seimbang dan kekurangan nutrisi penting, seperti vitamin A, C, D, E, dan asam lemak esensial, dapat mempengaruhi kesehatan skin barrier. Kekurangan nutrisi ini dapat melemahkan fungsi pelindung kulit.
- Stres dan Kesehatan Mental: Stres emosional dan kesehatan mental dapat mempengaruhi keseimbangan hormon dan respons inflamasi tubuh, yang pada gilirannya dapat merusak skin barrier dan menyebabkan masalah kulit.
4. Kondisi Medis dan Genetik
Kondisi medis juga turut andil dalam mempengaruhi skin barrier.
- Penyakit Kulit: Kondisi kulit seperti eksim, psoriasis, dan dermatitis dapat merusak skin barrier. Penyakit-penyakit ini sering menyebabkan peradangan dan gangguan pada struktur kulit.
- Faktor Genetik: Beberapa orang mungkin memiliki predisposisi genetik terhadap kondisi kulit tertentu yang mempengaruhi skin barrier mereka.
5. Gaya Hidup dan Kebiasaan
- Merokok dan Konsumsi Alkohol: Merokok dan konsumsi alkohol dapat mengurangi aliran darah ke kulit, mempercepat penuaan kulit, dan melemahkan skin barrier.
- Kurangnya Tidur: Tidur yang tidak cukup atau berkualitas rendah dapat mempengaruhi proses regenerasi kulit dan kesehatan secara keseluruhan, termasuk fungsi skin barrier.
6. Penggunaan Produk Perawatan Kulit yang Tidak Tepat
Makanya jangan asal pilih produk perawatan kulit. Pastikan teman-teman juga menggunakan produk yang tepat sesuai dengan jenis kulitnya.
Karena dengan menggunakan produk yang tidak sesuai dengan jenis kulit dapat menyebabkan iritasi dan dapat merusak skin barrier.
7. Kebiasaan Kebersihan
Mencuci wajah terlalu sering atau dengan air panas dapat menghilangkan minyak alami yang diperlukan untuk menjaga skin barrier tetap utuh.
Cara Memperbaiki dan Memperkuat Penghalang Kulit
Memperbaiki dan memperkuat penghalang kulit memerlukan pendekatan yang holistik. Ini berarti kita melibatkan perawatan kulit yang tepat, perubahan gaya hidup dan perhatian terhadap faktor lingkungan.
Berikut beberapa langkah efektif yang dapat dilakukan untuk memperbaikin dan memperkuat skin barrier:
1. Pilih Produk Perawatan Kulit yang Tepat
- Gunakan Pembersih yang Lembut: Pilih pembersih wajah yang tidak mengandung bahan kimia keras, alkohol, atau wewangian yang dapat mengiritasi kulit. Pembersih dengan pH seimbang membantu menjaga keseimbangan alami kulit.
- Hidrasi yang Optimal: Gunakan pelembap yang mengandung bahan-bahan seperti ceramide, asam hialuronat, dan gliserin. Bahan-bahan ini membantu memperbaiki dan memperkuat lapisan lipid kulit serta menjaga kelembapan.
- Eksfoliasi dengan Hati-Hati: Jika Anda perlu eksfoliasi, pilihlah produk dengan bahan lembut seperti asam laktat atau enzim alami, dan jangan melakukannya terlalu sering. Eksfoliasi yang berlebihan dapat merusak skin barrier.
2. Perhatikan Nutrisi dan Diet
Ini penting banget nih, karena saya sendiri berasa banget saat memperbaikin nutrisi ini, kulit juga lebih sehat.
- Konsumsi Makanan Sehat: dengan mengkonsumsi makanan yang kaya akan vitamin dan mineral, seperti buah-buahan, sayuran, ikan berlemak, dan kacang-kacangan. Nutrisi seperti vitamin A, C, E, dan asam lemak esensial sangat penting untuk kesehatan kulit.
- Minum Air yang Cukup: Pastikan untuk tetap terhidrasi dengan minum cukup air setiap hari. Kelembapan dari dalam berkontribusi pada kesehatan skin barrier.
3. Lindungi Kulit dari Faktor Eksternal
- Gunakan Tabir Surya: Ini tuh wajib banget sih, baik di rumah dan terutama saat keluar rumah. Gunakan tabir surya dengan SPF minimal 30 setiap hari, bahkan saat cuaca mendung. Perlindungan dari sinar UV membantu mencegah kerusakan kulit dan memperbaiki skin barrier.
- Hindari Paparan Berlebihan terhadap Cuaca Ekstrem: Jika memungkinkan, lindungi kulit dari suhu ekstrem, baik dingin maupun panas. Gunakan pelindung kulit atau pakaian yang sesuai saat berada di luar ruangan.
4. Kelola Stres dan Kesehatan Mental
- Praktikkan Teknik Relaksasi: Stres dapat mempengaruhi kesehatan kulit. Teknik seperti meditasi, yoga, atau aktivitas yang menyenangkan dapat membantu mengelola stres dan menjaga keseimbangan hormon.
- Tidur yang Cukup: Pastikan Anda mendapatkan tidur yang berkualitas setiap malam. Tidur yang cukup mendukung proses regenerasi kulit dan kesehatan kulit secara keseluruhan.
Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer
Beberapa waktu lalu menerima PR Package dari Scarlett berbentuk lift. Penasaran banget dong kenapa kotaknya berbentuk lift, teryata memiliki makna bahwa produk baru Scarlett ini dapat membuat skin barrier sehat ke level yang lebih baik.
Direset Scarlett, Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer merupakan produk baru dari Scarlett. Memang ya kalau urusan perawatan kulit, produk lokal yang satu ini selalu mengerti apa yang dibutuhkan para perempuan Indonesia.
Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer mempunyai 3 produk berbentuk clear gel untuk me-reset skin barrier dari berbagai permasalahan kulit antara lain seperti jerawat, kulit kering, sensitif dan iritasi, hiperpigmentasi dan kulit kusam.
Mampu mengembalikan kesehatan skin barrier dan mencegah masalah kulit datang kembali. Jadi hasilnya bukan sekedar kulit menjadi sehat tapi juga lebih baik lagi.
Dikenal dengan produk-produk yang fokus pada hidrasi dan perawatan kulit. Moisturizer dengan tekstur clear gel yang menggabungkan natural ingredients dengan active ingrediets.
Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer adalah serum hidrasi yang dirancang untuk memberikan kelembapan mendalam dan meningkatkan elastisitas kulit.
Bertujuan untuk menyegarkan dan menghidrasi kulit sehingga tampak lebih sehat dan bercahaya.
1. Aqua Reset & Barrier, Acne Peace Gel Moisturizer
Ini produk pertama dari Scarlett Aqua Reset & Barrier yang saya coba. Mengingat belakangan sedang jerawatan jadi sekalian saja kita coba.
Produk perawatan kulit untuk memenuhi berbagai kebutuhan kulit, termasuk kulit yang cenderung berjerawat.
Barrier, Acne Peace Gel Moisturizer adalah pelembap berbasis gel yang dirancang khusus untuk kulit berjerawat dan sensitif. Produk ini bertujuan untuk memperkuat skin barrier sambil memberikan hidrasi ringan.
Cocok banget untuk teman-teman yang memiliki kulit berminyak. Karena sudah seminggu ini saya menggunakan Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer.
Kandungan Utama
- Heartleaft
- Encapsulated Salicylic Acid
- Witch Hazel Extract
- Tea Trea
Manfaat
- Reset kulit berjerawat dan kemerahan dengan Multi Microbial Defense untuk kulit bebas jerawat.
- Meredakan jerawat da kemerahan sejak 8* jam pemakaian.
Cara Penggunaan
- Aplikasikan serum pada wajah yang bersih, biasanya setelah toner dan sebelum pelembap.
- Tepuk-tepuk lembut untuk membantu penyerapan.
2. Aqua Reset & Barrier, Glow Bright Gel Moisturizer
Produk perawatan kulit dari Scarlett yang dirancang untuk memberikan hidrasi dan perawatan kulit yang menambah kilau serta kecerahan.
Serum ini dirancang untuk menyegarkan dan menghidrasi kulit sehingga tampak lebih sehat dan bercahaya.
Kandungan Utama
- Niacinamide
- Peach
- SKINMIMICS
- Calendula Extract
Manfaat
- Reset kulit kusam dan noda hitam dengan 3 in 1 Bright Protective Action untuk kulit cerah bercahaya.
- Kulit lebih cerah dan glowing dalam 2* minggu.
Cara Penggunaan
- Oleskan serum pada wajah yang telah dibersihkan, biasanya setelah toner dan sebelum pelembap.
- Tepuk-tepuk lembut untuk membantu penyerapan.
3. Aqua Reset & Barrier, Hydra Boost Gel Moisturizer
Produk perawatan kulit yang dirancang untuk memberikan hidrasi mendalam dan memperkuat skin barrier.
Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer adalah pelembap berbasis gel yang dirancang untuk memberikan hidrasi yang mendalam dan memperkuat skin barrier.
Produk ini cocok untuk semua jenis kulit, termasuk kulit yang cenderung berminyak atau kombinasi.
Kandungan Utama
- D-Panthenol
- 4D Hyaluronic Acid
- Jeju Aloe Vera & Peptide
Manfaat
- Reset kulit kering dan sensitif dengan Moisture-Lock System untuk kulit kenyal dan plumpy.
- Meningkatkan kelembapan kulit hingga 6x* secara instan.
Cara Menggunakan
- Setelah menggunakan serum seperti Aqua Reset, aplikasikan pelembap gel pada wajah dan leher.
- Gunakan pada pagi dan malam hari untuk menjaga kelembapan kulit dan memperkuat skin barrier.
Kesan Pertama Menggunakan Scarlett Aqua Reset & Barrier Moisturizer
Produk baru dari Scarlett itu memang selalu bikin penasaran sih, jadi ini saya gunakan Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer. Sampai saya menuliskan ini, ini terhitung baru 5 harian ya.
Dengan tekstur gel yang ternyata mudah menyerap saat digunakan dan tidak lengket ya. Gak mau berekspektasi terlalu gimana dulu awalnya, karena takut gak cocok, eh ternyata pas pemakaian sampai hari ketiga aman nih kulit.
Meredakan jerawat yang ada, jadi ini memang tinggal sisah-sisah saja. Lalu juga kulitku berasa lebih kalem ya, gak kering juga karena memang melembapkan juga. Nanti akan saya update ya setelah sebulan penggunaan, agar lebih terlihat lagi perubahannya.
Karena ini gel moisturizer tapi tidak lengket ketika diolehkan ke wajah. Selain itu juga cepat menyerap, jadi pakai ini gel moisturizer sebelum pakai sunscreen.
Catatan juga untuk teman-teman yang ingin mencoba Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer. Hasil mungkin bisa berbeda-beda untuk setiap orang ya.
Jadi memang harus dicoba dan kuncinya kalau menggunakan skincare itu harus sabar untuk hasil yang lebih bagus. Kalau saya biasanya butuh waktu dua minggu sampai sebulan untuk melihat hasilnya.
Pembelian Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer
Teman-teman juga bisa mebeli produk Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer bisa langsung klik “Pembelian Produk”. Bisa pilih sesuai dengan kebutuhan kulit ya.
Jangan sampai salah pilih produk perawatan, karena dengan memilih produk yang tepat akan membuat kulit wajah terlihat sehat.
Cek Keaslian Produk Scarlett
Biar gak penasaran lagi, teman-teman juga bisa sekalian cek keaslian produk Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer. Jangan sampai teman-teman beli produk yang salah ya. Biar gak salah dalam membeli skincare, bisa langsung dicek keasliannya.
Kesimpulan dari Penggunaan Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer
Saya baru menggunakan Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer ini baru 5 hari. Karena kondisi kulitku sekarang ini sedang ada jerawat, jadi waktu pertama ini cobain yang Acne Peace lebih dulu.
Scarlett Aqua Reset & Skin Barrier Acne Peace Gel Moisturizer adalah produk perawatan kulit yang dirancang khusus untuk menangani masalah kulit berjerawat, kemerahan dan cocok untuk jenis kulit berminyak.
Produk yang memiliki fokus pada reset hidrasi kulit dan perlindungan skin barrier. Formulanya dirancang untuk menyeimbangkan kelembapan kulit sambil memperkuat lapisan pelindung.
Untuk Acne Peace mengandung bahan-bahan yang efektif untuk meredakan peradangan dan mengontrol produksi minyak, yang merupakan penyebab kulit berjerawat. Memiliki bahan aktif seperti niacinamide, salicylic acid dan tea tree.
Saya suka dengan produk baru dari Scarlett yang satu ini karena memberikan kelembapan yang baik. Membantu memperbaikin dan melindungi lapisan perlindungan kulit yang sering terganggu pada kulit berjerawat. Mengurangi kemerahan dan iritasi pada kulit berjerawat.
Secara keselurhan, Scarlett Aqua Reset & Skin Barrier Acne Peace ini bisa menjadi pilihan untuk teman-teman untuk merawat kulit. Melembapkan sekaligus memperbaiki lapisan kulit berjerawat.
Disclaimer: hasil dari penggunaan produk mungkin bisa berbeda-beda pada setiap orang.
Farida Pane says
Lucunya konsepnya kayak lift karena ini produk yang bikin jadi lebih baik. Nice idea!
Rahmah says
Makin glowing ya karena skin barrier direset sama Scarlett
Saya suka semua tekstur-nya yang gak lengket
Segar juga setelah dipakai
Paling cocok yang Glow Bright
Lidya says
Mana belakangan cuacannya lagi panas banget jadi jhawatir sama kulit. Untungnya ada perawatan kulit yang bisa bantu perbaiki skin barrirer kita. Belum cobain Scarlett Aqua Restnya nih. Ada tiga varian ya bisa dipilih sesuai dengan keburuhan, kayanya kl aku pilih yg Hydra Boost atay Glow Bright
Ophi Ziadah says
kepedulianku pada skin barrier juga jujurl;y agak terlambat jd baru belakangan punya upaya untuk jaga dan memperbaiki, seneng sih dengernya klo ternyata jg bisa di reset
Mpo Ratne says
Meski diperhatikan nih cara pemakaian agar tidak salah. Setelah serum ya lalu pakai scarllet Scarlett Aqua Reset & Skin Barrier Acne Peace Gel Moisturizer
Setelah itu pakai alas bedak ? Benar gak
lendyagassi says
Cocok banget buat aku yang lagi jerawatan nih..
Selalu pas deket-deket period aja siih.. tapi nongols di beberapa spot tuh berasaaa pin mencetin. Padahal yah, cuma beberapa hari.. tapi kalo nongolnya di deket bibir dan di kening tuh bikin eerrrhh banget.
Kudu cobain Aqua Reset & Barrier, Acne Peace Gel Moisturizer.
Penggunaannya pun se-praktis itu yaa.. Tinggal mengganti moist yang biasanya berupa cream, kini gel. Jadi lebih adeemm juga..
Mirna Puji Rahayu says
Aku beneran penasaran deh sama moisturizer Scarlett yang ini soalnya yang review udah banyak jadi pengen coba. Aku juga cocok sama serum mereka yang glow yang warnanya putih susu itumakanya pengen coba juga yang ini
Uniek Kaswarganti says
Jadi pengin juga nyobain aqua reset barrier gel moist nya nih. Buat aku yang kulit kering, kayaknya paling cocok yang warna biru ya, lebih ke hydrating gitu.
FIRSTY MOLYNDI says
wah, scarlett serum formula baru, wajib banget nih molzania cobain. penasaran! suka sama teksturnya
Fenni Bungsu says
Harus seimbang ya memang antara merawat dari dalam dan dari luar tubuh, sehingga kelembaban kukit dapat terjaga. Apalagi udah ada nih gel moist nya Scarlett yang bisa dicoba
Hidayah Sulistyowati says
Aku butuh Moisturizer yang varian Acne Peace deh, kulitku lagi muncul jerawat kecil di dagu.
Ekfoliasi yang berlebih jadi ngilangin skin barrier ya, harus dikurangi kalo pengen kulit tetap sehat, plus tambahin pakai moisturizer seperti produk Scarlett Aqua reset barrier ini
dee stories says
Merawat skin barrier itu penting ya
Scarlett Aqua Reset dan Barrier Gel Moisturizer adalah rangkaian produk terbaik untuk merawat skin barrier
Enny Mamito says
Wah Scarlett memang lengkap banget produk perawatan kulitnya ya aku juga pakai beberapa produk Scarlett dan cocok banget mba.
Nunung says
Waah aku baru tau kalau mencuci wajah terlalu sering ternyata malah bisa merusak skin barrier. Kirain malah bikin wajah makin bersih. Ternyata malah menghilangkan minyak alami di wajah yaa.
Ismayanti Afrina Putri says
Ini tuh produk terbarunya scarlett ya mba? Jadi tertarik banget nih buat cobain yg acne. Kemasannya juga menarik banget
Khairiah says
Wah scarlet bikin inovasi lagi, harus beli di outlet resmi neh, karena rawan banget ada barang tiruannya
Dedew says
Skin barrier yang rusak harus diperbaiki dulu ya dengan penggunaan skincare berupa moisturizer yang tepat, ternyata eksfoliasi terlalu sering juga malah bikin skin barrier rusak ya..
Ida Raihan says
Ada produk baru lagi ya Scarlett. Jadi semakin lengkap untuk perawatan tubuhnya, dari ujung kaki hingga kepala.
Antung apriana says
Memang penting banget ya mbak merawat skin barrier ini biar kulit kita juga nggak gampang rusak. Scatlett juga selalu berusaha nih meningkatkan inovasi produknya agar bisa selalu menjaga kesehatan kulit wanita Indonesia
Nia K. Haryanto says
Keren Scarlett, semakin lengkap aja deh produknya. Gak abal-abal sih klaim dari Scarlett ini. Setiap produk yang aku coba, pasti aja klaimnya terbukti di aku. Jai penasaran sama Scarlett Skin Barrier yang ini. Kepengen reset skin barrier wajahku yang udah payah. Semoga nanti bisa nyoba. 😀
Nanik Nara says
Ternyata banyak sekali penyebab kerusakan skin barrier ya, kirain cuma karena terlalu sering terkena paparan sinar matahari secara langsung saja.
Memang mesti menjaga dengan baik supaya skin barrier tidak rusak, caranya bisa dengan rutin menggunakan Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer