Di era serba digital ini, segala sesuatu berkembang dengan cepat. Termasuk dalam dunia pendidikan, harus menerima tantangan dan perubahan yang cukup berat. Perubahan yang terjadi akibat pandemi Covid-19 terhadap dunia pendidikan ini disebut sebagai digitalisasi pendidikan.
Efek pandemi dua tahun kemarin ini memang membawa perubahan yang lumayan. Terutama dalam kegiatan belajar anakku, mau tidak mau memang harus dihadapi. Kalau diingat-ingat dengan adanya perubahan, anakku juga jadi banyak belajar ya.
Tidak hanya anaknya saja, orang tua pun ikut andil dalam membersamai anak belajar secara online. Sudah menjadi biasa selama dua tahun ini memang menerima pembelajaran secara online, bahkan efek-efek itu masih terasa sampai sekarang ini walau sekolah sudah masuk secara tatap muka secara penuh.
Adaptasi Terhadap Pembelajaran Online
Memang tidak mudah awalnya, banyak sekali yang harus dipersiapkan selain kesiapan si anak menerima informasi teknlogi. Hal lain yang harus dipersiapkan jaringan internet yang harus stabil, gawai yang mumpuni dan juga kecepatan kita beradaptasi dengan platform belajar online.
Untuk saya yang memang senang dengan dunia digital, tentunya tidak sulit untuk beradaptasi perubahan tersebut. Membersamai anakku diawal perubahan memang butuh waktu, mengajarkan dia untuk menguasai gawai dan juga cara bagaimana penggunaan.
Untuk membuat anak betah belajar secara online tentu menjadi tantangan utamanya. Beda ya kalau belajar dan bermain game atau nonton Youtube. Awal-awal masih belajar sambil bawa mainannya, belum fokus.
Lama-lama memang jadi terbiasa dan jadi merasakan kemudahan dalam belajar dengan adanya belajar online. Dapat dilihat pada situasi pandemi kemarin bahwa sebagian besar kebutuhan sudah terpenuhi melalui pembelajaran online.
Manfaat Digitalisasi dalam Dunia Pendidikan
1. Membuat siswa menjadi lebih fleksibel
Manfaat terbesar dari belajar online yaitu tidak hanya menghilangkan batasan geografis, tetapi juga membantu pengajar dan siswa memiliki jadwal yang fleksibel. Pembelajaran secara digital juga memungkinkan siswa untuk berinteraksi dengan teman dari berbagai latar belakang.
2. Mempercepat dan mempermudah proses evaluasi
Dengan adanya teknologi digital, para administrator lebih nyaman dan mudah dalam pengecekan catatan, tugas dan nilai siswa daripada pencatatan manual.
3. Pengalaman belajar yang lebih terpersonalisasi
Pendidikan digital juga membuat siswa untuk mampu menjadi lebih fokus pada diri mereka sendiri. Berbeda dengan pembelajaran biasa, dengan sistem pembelajaran digital siswa tidak memiliki tekanan untuk menjadi terbaik dan membandingkan dirinya dengan orang lain.
Belajar Online yang Efektif dan Menyenangkan
Sebenarnya untuk menciptakan belajar online yang efektif dan menyenangkan itu kembali lagi kepada kita para orang tua. Karena bagaimana pun anak-anak akan merasakan nyaman belajar jika kita mempercayai mereka.
Sekarang karena sudah duduk di kelas 4 dan sudah kembali sepenuhnya ke sekolah, jam pulang juga sudah sore. Tapi anakku tetap mengikuti beberapa kegiatan belajar secara online.
Bahkan untuk mengajinya pun dilakukan secara online, karena memang sekarang ini banyak cara belajar yang lebih menyenangkan dan juga mengikuti flesibelitas siswa. Termasuk untuk mengikutinya bimbel online interaktif, terutama untuk bimbel matematika.
Cara Belajar Efektif dan Menyenangkan
Namanya juga anak-anak ya, kalau disuruh belajarkan suka ada saja alasannya. Nah, jadi kita sebagai orang tua juga mesti tahu nih pola belajar yang efektif untuk anak kita seperti apa.
Karena pembelajaran secara efektif dapat dilakukan dengan berbagai macam cara, seperti:
- Membiasakan membuat jadwal belajar setiap harinya dan harus konsisten.
- Menentukan ruang belajar yang nyaman untuk anak.
- Membuat rencana belajar setiap mata pelajaran.
- Beri jeda di setiap waktu belajar.
Dengan begitu saat anak belajar ciptakan suasana yang mendukung agar konsentrasi tetap terjaga. Kalau anakku paling senang belajar di kamarnya menggunakan meja belajarnya.
Jika cara belajar anak sudah efektif, tentu dia sudah menyenangkan baginya untuk melakukannya setiap hari tanpa harus merasa terbebani.
Semakin kesini berasa banget ini pembelajaran anakku semakin susah ya, apalagi matematikanya. Jadi jalanku adalah memberikannya bimbel matematika di Sinotif.
Bimbel Online di Sinotif
Saya memang berencana mengikuti anakku bimbel, khusus untuk pelajaran matematika. Bukan bundanya sudah tak mampu membimbing ya, tapi kalau lagi belajar matematika tuh kita bagaikan Tom & Jerry.
Jadi saya harus mencari jalan ninja dong, mengikutkan dia bimbel matematika. Ketemulah sama bimbel Sinotif, mungkin ada ibu-ibu yang sudah mengikutkan anaknya di Sinotif?
Mengenal Sinotif
Sinotif adalah sebuah tim yang berkomitmen, yang terdiri dari orang-orang yang positif, mencintai dunia pendidikan yang selalu sabar, jujur, berorientasi terhadap hasil didikan dan penuh integritas.
Sinotif bergerak di bisnis pendidikan yang mengkhususkan diri sebagai spesialis pelajaran eksakta. Dengan semangat inovatifnya yang agrasif dan etis, Sinotif akan selalu terpacu mencari metode dan teknik pembelajaran yang lebih visual, fun dan membuatnya mudah dipelajari tanpa mengirangi kalitas kedalaman materi pelajaran itu sendiri.
Keunggulan Sinotif
1. Spesialis matematika, fisika dan kimia
Siswa dibimbing oleh tiga pengajar berbeda, untuk masing-masing mata pelajaran matematika, fisika dan kimia. Pengajar Sinotif memiliki standar yang tinggi karena telah menjalani rangkaian pelatihan dan sertifikasi dari pakar pendidikan dan psikologi, sehingga tidak hanya ahli di bidangnya, melainkan juga paham akan karakter peserta didiknya.
2. Program belajar sesuai kebutuhan
Bahan ajar disusun khusus agar dapat memenuhi setiap kebutuhan. Dengan memperhatikan 4 aspek penting, antara lain karakter siswa, materi yang sedang berjalan, di mana siswa bersekolah dan event apa yang akan berlangsung, Sinotif mengupayakan yang terbaik agar siswa belajar dengan tepat waktu dan memperoleh hasil yang maksimal.
3. Modul belajar lengkap dan sistematis
Modul “Paket 7 Lapis” dari Sinotif, berisi rangkuman materi hingga soal-soal latihan dengan susunan yang sistematis. SIswa dapat memulai belajar dari “posisi apa pun” ia sekarang. Apakah ia merasa perlu pemahaman materi dari awal, apakah ia merasa perlu mendalami beberapa konsep, atau apakah ia merasa perlu tantangan yang lebih tinggi, semua bisa ia dapatkan.
4. Pendekatan secara personal
Sinotif menyesuaikan diri dengan karakter dan gaya belajar anak, karena pada dasarnya setiap anak pasti memiliki karakter dan kebutuhan yang berbeda. Pendekatan dilakukan secara personal untuk mendalami serta mengenal siswa lebih dalam, sehingga dapat merasa nyaman dan dapat mengikuti sesi pembelajaran secara maksimal.
5. Laporan belajar secara berkala
Demi mendukung perkembangan belajar anak, Sinotif memerlukan kerja sama dari orang tua. Agenda komunikasi rutin bersama siswa dan orang tua, akan diselenggarakan secara rutin dan berkala untuk membahas evaluasi serta rencana belajar untuk siswa.
6. Bisa tanya PR 24 jam nonstop
Belajar dari mana saja dan dimana saja dengan seraturinstitute.com, website e-learning berisi bahan-bahan belajar dan latihan soal dengan pembahasan yang disajikan dalam bentuk teks dan vidio. Siswa juga dapat menanyakan PR selama 24 jam nonstop melalui aplikasi Tanya Jawab Soal, yang akan dijawab oleh lebih dari 130 pengajar di Indonesia.
7. Garansi uang kembali
Garansi uang kembali tersedia untuk yang merasa khawatir, putra dan putrinya kurang cocok belajar bersama pengajar Sinotif. Hanya dengan mengambil Program Diamond, siswa secara otomatis terdaftar dalam program garansi uang kembali, tanpa tes, tanpa syarat dan ketentuan yang memberatkan siswa maupun orang tua.
Program Sinotif
Sinotif memiliki beberapa program yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan:
1. Premier diamond diamond
Les privat atau Paket Belajar Premier Diamond Sinotif adalah paket belajar yang eksekutif dan sangat personal untuk siswa.
2. Program diamond gold
Program belajar untuk siswa sekolah Nasional, fokus membantu pemahaman materi yang belum dimengerti, latihan soal, persiapan ulangan harian, mid semester, ulangan umum dan kenaikan kelas.
3. Program premier platinum
Program belajar dengan pendekatan personal, fokus membantu pemahaman materi yang belum dimengerti, pengerjaan PR/tugas yang sulit, persiapan ulangan harian, mid semester, ulangan umum dan kenaikan kelas. Bagi siswa sekolah internasional sudah termasuk IGCSE, O-Level, As-Level, A-Level, Checkpoint, H-Level dan S-Level.
4. Program premier silver
Program belajar terbimbing.
Teman-teman bisa mendapatkan informasi lebih lengkap tentang Bimbel Sinotif melalui instagram @sinotif.official atau kunjungi website www.sinotif.com dan dapatkan gratis 1x pertemuan belajar persiapan ulangan.
siti hairul says
wah menarik nih mak untuk menambah referensi anak-anak yang mau les pelajaran secara online. Apalagi pas tahun ajaran baru kayak sekarang ini. Ta intip2 ke Sinotif nya dulu deh
Chichie says
Iya mak, aku tuh berasa ya kalau pas belajar matematika tuh kayak tom & jerry. Karena sekarang tuh cara menghitungnya agak lebih ribet ya, apa ini perasaanku saja ya.
Lisdha www.daily-wife.com says
Dan mmg ada anak2 yang kayak tom and jerry sama matematika. Ini terjadi di anak sulungku. Sedangkan si bungsu lebih bersahabat dg matematika.
Buat anak2 yg suka MM, pembejalaran yg menarin pasti akan membuat dia makin oke. Sedangkan bagi anak2 yg tidak/suka MM, cara belajar yg asik sangat mungkin bisa membuat dia ga lagi musuhan sama MM 😀
Chichie says
Ih ya deh mbak, aku tuh kalau pas membersamai anakku belajar math berasa emosinya mau naik wakakakaaa…
Rach Alida says
Mba, aku butuh jadwal belajar yang efektif dan menyenangkan buat anakku. Apa yang mba share tepat. Termasuk membuat jadwla belajar yang menyenangkan, begitupula ruang sehingga anak juga betah belajarnya. Bimbel online Sinotif ini bisa jadi pilihan
Chichie says
Cus kak Alida, bisa cek ke Sinotif siapa tau cocok karena memang jadwal belajarnya tuh fleksibel sekali.
Lidha Maul says
“bisa tanya PR 24 jam”, langsung waw. Duluuu banget, kalau ketemu teman yg ntar-ntar bilang sakit pas belajar, saya mikirnya apa gak dibuat-buat gitu ya? Tapi sekarang beberapa kali ketemu anak-anak yg kalau udah belajar seperti terlihat alergi itu ternyata nyata. Ada yg gelisah, meraung sampe beneran sakit. Terutama kalau ketemu pelajaran tertentu. Anak-anak ini butuh kenyamanan, kebebasan, gaya belajar yg menarik biar belajar makin asyik.
Chichie says
Nah iya mak, aku pun waktu tau Sinotif ini bisa tanya PR 24 jam langsung berbinar. Bukan apa-apa ya, tapi namanya pelajaran sekarang tuh aku merasa agak lebih sulit ya. wakakakaaa
Eni Rahayu says
Wah menarik sekali bisa menambah referensi anak anak yang mau les online. Sangat membantu rupanya apalagi kalau mapel nya matematika atau fisika.
Chichie says
Sama-sama mak, apalagi anak sekarang sekolahnya tuh sampai sorekan jadi kalau harus langsung les ke tempat les sudah pasti males. Jadi jalan ninjaku memang memberikannya les secara online sih.
Evi says
Bertahun-tahun belajar di kelas, tatap muka dengan guru dan teman-teman sebaya. Bisa dibayangkan gimana ribetnya ortu yang anak-anaknya harus belajar di rumah, emngandalkan kelancaran internet, dan butuf disiplin tinggi. Tapi seperti kata peribahasa, alah bisa karena biasa. Dua tahun belajar online, pasti gak akan sulit beradaptasi jika ada bimbel yang mengajarkan secara online ya Mbak. Mau belajar ilmu eksakta, ya ke Sinotif aja 🙂
Chichie says
Efek dua tahun belajar secara online memang terasa sekali ya, jadi pas mau cari les tambahan gini aku berasa online lebih efektif secara waktu ya.
Dian Restu Agustina says
Untuk anak yang sudah SMP seperti anakku yang jam sekolahnya makin sore, bimbel online itu solusi, biar enggak harus pergi untuk les itu ini. Apalagi cara belajar online menyenangkan dan juga mengikuti flesibilitas siswa. Seperti bimbel online interaktif Sinotif ini.
Utie adnu says
Tahun ini anakku mau daftar nih mba…lumayan lagi ada promo juga seneng banget akhirnya ada Sinotif solusi buat anak2 lebih belajar ke eksata
Lina W. Sasmita says
Wah kalau konsultasi PR bisa 24 jam, anak-anak yang kelupaan ngerjain PR terus ingatnya tengah malam bisa langsung tanya ya.
Lina W. Sasmita says
Wah kalau konsultasi PR bisa 24 jam, anak-anak yang kelupaan ngerjain PR terus ingatnya tengah malam bisa langsung tanya ya.
Ana Ike says
Wah bermanfaat sekali ino infonya…
Aku cari les matematika buat anak yang bisa dari rumah. Karena pulang sekolah udah sore banget kalau mau keluar rumah lagi kok kasihan bener ya, huhu.
Boleh lah dicoba tanya-tanya harganya. Kalau cocok, bisa dicoba buat anakku deh
andiyani achmad says
meski tetap ya lebih terasa ‘belajar’ ketika tatap wajah tapi dengan situasi pandemi kemarin membiasakan siapapun untuk berkegiatan secara online termasuk belajar, dan pilihan belajar online harus yang bagus kredibilitasnya seperti Sinotif
Gusti yeni says
Bener maak aku masih cocok dengan belajar online, ngajipun online, memang ya pelajaran hitungan tu mending lesin aja daripada dosa. Dosanya kalau ortu ngajarin ga paham2 adanya malah marah2 yakss…
Mauu coba sinotif jugaa aaah bsk cek promonyaa..
Jiah Al Jafara says
AKu kalau ngajarin Bocah, suka perang. Untung sekarang ada belajar online ya. Ikut kursus kaya gini lebih bikin hati tenang dan pikiran waras. Banyak yang bagus sih. Tinggal pilih mana yang sesuai budget kita
Susindra says
Kalau belajar secara online, saya sukanya yang ada zoominar-nya. Lebih semangat.
Tapi kalau ada rapor belajar dan dukungan 24 jam untuk pertanyaan, memang harus dipilih sih.
Dan saat ini, belajar secara online sudah jadi kebutuhan. bahkan yang seusia saya juga ambil beberapa e-course.
Naqiyyah Syam says
sampai sekarang belajar matematika aku serahkan pada suami, aku enggak jago sih, tapi pas anak persiapan UN, dulu pas mamas kelas 6, aku ikutan belajar deh
Ugik Madyo says
Bagi Beberapa anak memang lebih suka belajar secara online. Enak nih ada Sinotif. Anak bisa belajat secara online. Anak lebih paham dengan kurikulum ga.h sudah ada
Milda Ini says
Salah satu hikmah pandemi bagi anak-anak aku, mereka terbiasa juga belajar online, menambah ilmudan wawasan secara online, selain jalur umum lewat sekolah. Untuk sinotif ini kayaknya kalo anak aku bakal suka juga dengan konsep belajarnya ini
Ophi Ziadah says
Pandemi kemarin bikin anak2 terbiasa sih dan sdh bs adaptasi tampaknya dengan pembelajaran online ya. tp mrk tampak lebih excited klo utk sekolah ya tatap muka. Nah klo utk belajar tambahan atau les masih cukup efektif ya dg online kayak sinotif ini
lendyagassi says
Duluu…rasanya kaget banget dengan cara belajar online dan mengkhawatirkan berbagai hal.
Alhamdulillah, anak generasi alpha sangat mudah sekali beradaptasi apalagi terkait dengan teknologi. Sehingga belajar online menjadi menyenangkan bersama Sinotif.
Nanik Nara says
Hahaha… sama Mak, akupun kalau udah ngajari matematika jadinya urat tegang, terus sama anak kayak Tom and Jerry.
Wah bisa juga nih jadi referensi Sinotif buat membantu anak-anak memahami konsep matematika