Sebagai perempuan saya selalu senang mencoba berbagai macam perawatan wajah. Apalagi kalau produknya gampang didapatkan dan cocok di wajah kita pasti akan jadi pengguna setia.
Kulit saya ini agak sensitif sebenarnya jadi waktu beberapa lalu pernah mencoba produk rangkaian perawatan wajah dan gak cocok malah berujung dengan timbul jerawat kecil dan kusam. Sedih bangetlah waktu itu, apalagi mengingat bakal banyak acara yang akan di hadiri masa kulitnya gak ok!
Kalau di pikir-pikir kayaknya saya sudah benar deh melakukan langkah-langkah penggunaan perawatan wajah tapi kok hasilnya kurang memuaskan ya. Memang sih penggunaan produk itu gak selalu sama hasilnya di kulit kita, kalau cocok sama orang lain dan belum tentu cocok di kita walau memiliki jenis kulit yang sama.
Saat ini sih memang yang saya butuhkan adalah untuk mencerahkan wajah dulu, gak pede soalnya kalau wajah terlihat kusam. Masa harus dibantu sama make up terus sih?
Akhirnya waktu itu memberanikan diri deh mencoba produk L’oreal, yang bikin saya tertarik mencoba adalah dia memiliki Essence Lotion. Selain menggunakan Essence Lotion agar lebih maksimal perawatannya saya juga menggunakan White Perfect Clinical Day Cream dan White Perfect Clinical Overnight Treatment.
White Perfect Clinical Essence Lotion
Dapat membantu dalam regenerasi kulit, menyamarkan noda/bitnik dan kulit tampak lebih cerah/berseri. Kombinasi bahan aktif yang unio Glycolic Acid membantu melembutkan/melicinkan tekstur kulit, HEPES yang berperan dalam regenerasi/pembaharuan kulit dan vitamin CG membantu menyamarkan/menghilangkan noda/bitnik sehingga kulit tampak lebih cerah.
Essence Lotion ini digunakan pada pagi dan malam hari setelah melakukan cleansing. Dan yang paling penting nih Essence Lotion ini mudah menyerap pada kulit dan tidak lengket, jadi kalau mau menggunakan make up gak perlu khawatir karena langsung ngeblend.
White Perfect Clinical Day Cream SPF 19 PA+++
Pro-Vanish 3TM yang merupakan bahan aktif pencerah membantu mengurangi produksi melanin pada kulit. SPF 19 PA+++ memberikan perlindungan dari UVA / UVB mencegah timbulnya noda hitam dan warna kulit yang gelap.
Gunakan Day Cream ini setelah penggunakan Essence Lotion, untuk tekstur day cream ini creamy dan lembut banget untuk muka. Warna creamnya pink muda dan wanginya enak banget, tidak lengket dan enak banget untuk digunakan sehari-hari.
White Perfect Clinical Overnight Treatment
Dengan Pro-Vanish 3TM Technology yang merupakan kombinasi tiga bahan pencerah, membantu mencerahkan dan berperan dalam regenerasi kulit di malam hari. Vitamin B3 membantu untuk mencerahkan kulit. Procystem membantu mengurangi produksi/pembentukan melanin berlebih. Bio Peeling EX membantu menjadikan kulit tampak halus dan lebih cerah.
Pada malam hari setelah menggunakan Essence Lotion kasih jeda kurang lebih 20 menitan kalau saya langsung aplikasikan si Overnight Treatment ini. Untuk teksturnya sama dengan Day Cream tapi warnanya kalau Overnight Treatment berwarna putih.
Hasil Setelah 2 Minggu Menggunakan L’oreal White Perfect Clinical
Saya baru dua minggu menggunakan rangkaian produk dari L’oreal White Perfect Clinical, untuk dua minggu ini sih sudah lumayan ada sedikit perubahan nih pada wajah saya.
Sebelumnya wajah saya agak kusam dan ada beberapa titik bekas jerawat. Jika tidak ditutup menggunakan concealer bakal keliatan tapi sekarang gak perlu lagi deh kalau mau menggunakan make up.
Kalau lagi mager bisa beli lewat onlineshop jadi gampang banget kan? Harganya pun gak bikin kantong jebol, jadi kalau mau cari perawatan wajah yang oke banget dengan harga terjangkau bisa jadi andalan banget.
Soalnya kalau dalam sebulan ini cocok dan tidak menimbulkan jerawat saya kayaknya bakal menggunakan produk ini untuk sehari-hari deh.
Sayangnya dengan packaging dia yang lumayan besar jarnya jadi kalau buat traveling agak berat nih bawanya kecuali kita pindahkan ke wadah travel package. Biasanya saya suka gitu sih kalau produk yang sekiranya susah dibawa selalu ada cara untuk mengganti wadahnya.
Leave a Reply