
Hello… Kali ini mau bahas tentang destinasi wisata di Sydney, salah satu kota yang aku suka dari Australia. Dari dulu tuh selalu senang melihat bentuk bangunannya Opera House, ini pun menjadi salah satu wish list liburanku.
Alhamdulillah terkabulkan akhirnya tahun 2019 lalu liburan ke Sydney sekeluarga sekalian nengokin kakak ipar yang tinggal di Sydney. Ketemunya sudah pasti hitungan jarikan karena jauh, makanya waktu ke Sydney kita puas banget karena lama.
Waktu di Sydney kita sempat ke beberapa tempat wisata yang konon katanya kalau orang baru pertama kali ke Sydney wajib kesitu sih ya. Mungkin bulan ini aku akan bahas tentang Sydney ya.
1. Sydney Opera House

Ini sih wajiblah ya hukumnya, masa sudah ke Sydney gak main ke Opera House. Jadi selama dua minggu di Sydney, ada kayaknya hampir setiap hari kesini.Mulai dari ke restaurant, hanya duduk di taman, main disekitaran Opera House atau berfoto dari seberang.
Sydney Opera House ini merupakan salah satu bangunan paling ikonik di Australia. Terletak di Bennelong Point di Sydney Harbour, Australia bangunan ini dikenal dengan arsitekturnya yang unik. Terdapat 32 cangkang beton yang tersusun seperti kulit kerang.
Dalamnya tuh biasa digunakan untuk pertunjukan seni, termasuk opera, balet, musik dan teater. Bangunan ini juga menjadi tuan rumah berbagai acara international, seperti Olimpiade Musim Panas tahun 2000.
2. Sydney Tower

Terlihat ya dari bangunannya yang mana Sydney Tower, ini juga menjadi salah satu destinasi wajib kami pada saat itu. Karena mumpung di Sydney jadi sekalian deh mendatangi beberapa tempat wisata ikonik.
Waktu beli tiket masuknya tuh sekalian sama Sydney Aquarium, bisa bundling dibeberapa destinasi wisata sekitarnya. Tentu lebih murah sih daripada beli satuan ya.


Pemandangan dari dalam Sydney Tower seperti ini, ada beberapa foto sebenarnya. Mungkin nanti akan aku bahas terpisah ya, agar lebih mendalam sedalam samudera. Wakakakaaa…
Ticketnya mendingan beli online ya, aku lupa deh dulu kakak iparku belinya via apa tapi itu benaran lebih murah gaes.
3. Sea Life Sydney Aquarium

Ini tuh sebenarnya beberapa destinasi wisata jaraknya berdekatan ya, enak juga kok bisa jalan kaki. Tapi waktu kami ke Sydney itu bulan Oktober dan lagi dingin. Matahari ada tapi anginnya dingin gitulah.
Karena kakak iparku sudah membeli beberapa tiket wisata yang kids friendly, jadi kita juga main ke Sea Life Sydney Aquarium. Modelannya mirip kayak di Sea World Ancol tapi ini jauh lebih bagus ya, heheheee…
Letaknya di Darling Harbour Sydney, Australia. Ini merupakan aquarium terbesar di dunia dan merupakan tujuan wisata yang populer bagi wisatawan dan penduduk lokal.
Baca: Liburan ke Sydney Australia bersama keluarga
4. Nengokin Koala dan Kangaro

Gak afdol juga rasanya kalau sudah liburan ke Sydney tapi gak ketemu sama dedek-dedek gemas koala ya. Ini juga merupakan pertama kalinya untuk saya dan Kelvin lihat koala dan kangaroo. Kalau ayahnya sudah duluan, karena ini bukan pertama kali dia ke Sydney.
Hari ketiga di Sydney kita baru main ke Featherdale Wildlife Park yang letaknya di Doonside, Sydney. Seru banget karena ini benar-benar jadi pengalaman baru dan menyenangkan juga untuk Kelvin.

Tidak hanya si koala saja, tapi kami juga bertemu dengan Kangaroo, Wombat, Dingo dan Platious. Disini juga ada beberapa atraksinya loh, selain bisa mengedukasi anak-anak juga.
Serunya adalah kita bisa collect stamp selama berada di dalam kebun binatang ini. Jadi kemarin benaran selalu cari tempat stampnya juga.
5. Scenic World Blue Mountains Australia

Ini sih yang tidak boleh terlewatkan begitu saja, harus main ke Blue Mountains. Karena ada beberapa atraksi menarik disana yang bisa dilakukan bersama keluarga. Jujur seru banget dan pengin juga mengulang ini deh.
Jadi ini merupakan objek wisata yang letaknya di Katoomba, Blue Mountains, New South Wales. Disini teman-teman bisa menikmati berbagai wahana dan atraksi seperti:
- Scenic Railway, yang merupakan jalur kereta penumpang paling curam di dunia, yang bisa membawa kita turun 310 meter ke dalam hutan hujan Jamison Valley.
- Scenic Skyway, kareta gantung yang meluncur 270 meter di atas Jamison Valley, menawarkan pemandangan Three Sisters dan pegunungan sekitarnya yang menakjubkan.
- Scenic Cableway, kereta gantung yang membawa kita ke puncak Echo Point, di mana kita dapat menikmati pemandangan Blue Mountains yang sangat indah.
- The Scenic Walkway atau jalur jalan kaki sepanjang 1,5 kilometer melintasi hutan hujan, dengan kesempatan untuk melihat satwa liar asli.
Kemarin kami di Blue Mountain itu butuh setengah hari lebih kayaknya untuk bisa bermain semuanya.
kangguru di tempat asal muasalnya ya bu,
heheh
dapat kesempatan ngeliatin kangguru
betul banget, akhirnya lihat langsung Kanggurunya di Ausie
Sydney Opera House asli cantik banget
Dulu waktu pelajaran sekolah ngeliat gambar gedung ini sambil ngehayal gitu untuk bisa kesana langsung
keren pokoknya
Sama mbak, ke Sydney Opera pun menjadi bucket list aku jauh dari sebelum aku akhirnya bisa ke Sydney. Alhamdulillah tahun 2019 diwujudkan sama pak suami, karena sekalian nengokin kakak ipar yang ada disana.
eh emang bener loh kalo ngomongin australia, pasti ingetnya bangunan yang iconic itu. hehehe.. selain kanguru tentunya. makasih foto – fotonya, jadi berasa travelling online.
Sama-sama mbak, semoga tulisan dan fotonya bisa menjadi inspirasi ya.
Wah itu ngegemesin dedek koala dan kakak kangaroo-nya. Puas juga ya 2 minggu di Sidney. Bisa jadi referensi nih destinasi wisatanya yang wajib dikunjungi, apalagi kids friendly.
Alhamdulillah mbak Dian… Waktu tau bakalan lama tuh senang banget, apalagi ini trip yang terbilang hemat karena aku tidurnya di rumah kakak ipar. hehehee
salah satu negara yg pengin aku datangi euy ini. Moga kesampaian :))
Sydney aku tau dari main monopoli dulu, wah udah tenar banget ya bangunan ituuuh, kayaknya nggak afdol kalau ke Aussy nggak mampir dimari ya nyak. Kereta gantung viewnya keren pasti sih, huaa mupeng, mahal kah nyak kereta gantungnya?
Salah satu kota yang pengen kukunjungi, moga2 kelak bisa kesampaian ke sana, Banyak tempat indah, walaupun modern tapi lebih kyk campuran klasik dan manusianya lbh menikmati hidup ketimbang negara2 maju Asia #imho. Jd lebih harmonis yaaa kehidupan masyarakatnya. Opera House nomor satu wajib kunjung yaa.
Ikonik banget gedung opera Sydney. Nengokin koala dan kanguru nih yg harus hewan endemik yg ada di Australia
Cantiikk~
Ngerasain seudara sama abang dan neng kangaroo ama koala.
Lucu banget..
Aku pernah liat yutubenya geng Jerome Polin yang main ama Kangaroo.. dan rasanya meskipun beda negara, mereka tetep bisa ngerasain orang baik, jadi mau dideketin.
Opera House, kalau ke Australia wajib banget ke sini. Gedung yang ikonik dan menawan, sayang kalau dilewatkan.
Habis itu tentu saja melihat Kanguru dan Koala serta binatang khas Australia lainnya.
Semua destinasi wisatanya keren-keren banget. Yang paling bikin aku penasaran adalah wisata di Blue Mountains, sih. Kebayang serunya naik Scenic Railway, aku pasti excited bangeeet.
Wah, ternyata untuk wahana kereta gantungnya ada banyak jenisnya ya mbak di obyek wisata Scenic World Blue Montains, bakalan nemuin view cakep pasti nih pasti dari atas kereta gantungnya
Ini walaupun berjalan kaki, tetap dibawa happy ya mbak, berpindah-pindah dari obyek wisaata satu ke yang lain,
Sydney dari dulu masuk ke wishlist destinasi wisata yang harus aku kunjungi. Seneng deh sekarang udah banyak yang kasih rekomendasi tempat wisata apa aja di sana. Semoga ada rejeki untuk segera ke sana. Amiiin
Seruu banget lihat kanguru dari negara asalnya, Sydney public transportasinya oke gak mba chichi??