![]() |
Ketan – Senyum Indonesia |
Penasaran kan founder UploadKompakan, berawal dari bersahabat yang juga sering janjian upload foto dengan tema-tema tertentu di instagram. Kakak Echi Sofwan (@echisofwan) yang merupakan founder dari UploadKompakan bersama ketiga sahabatnya Aulia Sari (@auliasari_), Puthie (@puthiie) dan Vera Venga (@veravenga) yang merupakan team dari UploadKompakan.
![]() |
Cheese Burger – Crematology |
![]() |
Jam Tangan – Milik Probadi |
Baca juga: Doyan Foto
- Setiap tema hanya boleh upload 1 buah foto saja, tidak boleh lebih.
- Foto hasil jepretan sendiri, tidak boleh hasil jepretan suami, teman, tetangga, mertua, orang tua, anak, apalagi hasil jepretan mantan.
- Foto yang di upload adalah foto yang sama sekali belum pernah di upload sebelumnya atau foto baru.
- Tidak boleh memperlihatkan anggota tubuh manapun selain jari tangan.
- Tidak diperkenankan memperlihatkan kaki walau berkaos kaki.
- Tidak boleh mengupload atau membuat caption SARA
- Tidak diperkenankan menguploadkan minuman beralkohol, rokok, patung dan boneka.
- Tidak diperkenankan mengupload foto binatang kecuali lauk yang sudah dimasak.
- Untuk tema makanan tidak boleh mengupload foto dengan menu non halal
Kalau foto-foto saya sendiri sebenarnya didominasi oleh foto kopi, saya juga selain suka foto tapi saya juga suka ngopi loh. Berkat UploadKompakan juga saya mengenal teman-teman yang sehobi ngopi, jadi kadang suka berkumpul di coffee shop lalu motret kopi yang kami pesan masing-masing. Belajar bagaimana bikin cerita pada sebuah foto kopi, bagaimana agar kopi yang kita lihat itu bikin orang kepengen ngopi juga dan masih banyak hal-hal yang saya pelajari tentang motret di coffee shop.
Dari UploadKompakan ini banyak sekali manfaat yang saya dapatkan, selain setiap hari selalu belajar menghasilkan foto yang layak tampil dan kece tentunya. Saya juga harus membuat konsep foto agar dalam foto saya itu hidup, selain itu juga editing. Untuk editing ini saya biasanya menggunakan VSCO, Snapseed, Photoshop, Phonto dan Light Room yang semuanya bisa di donwload di handphone.
Saya juga mendapatkan kerjasama oleh beberapa produk untuk sekalian dipromosikan di akun instagram saya sendiri, menjadi influencer untuk beberapa brand-brand besar untuk berkolaborasi dalam campaign mereka. Padahal dulu saja gak kepikiran deh buat nekunin photography kayak gini dan ini pun hasil belajar bareng bersama teman-teman saya yang sudah lebih jago dari saya. Saya juga selalu ikutan workshop photography kok dan seiring dengan sering motret, alhamdulillah sekarang mah fotonya gak banyakan selfie deh.
Happy reading!
Leave a Reply